Polsek Bontoala Kawal Penertiban PKL oleh PD Pasar Makassar Raya -->

Header Menu


Polsek Bontoala Kawal Penertiban PKL oleh PD Pasar Makassar Raya

Wednesday, February 26, 2025


 Makassar – Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, personel Polsek Bontoala melaksanakan pengamanan dan pendampingan saat PD Pasar Makassar Raya melakukan penertiban lapak pedagang kaki lima (PKL) di wilayah Kecamatan Bontoala, Rabu (26/02/2025) pagi.


Pengamanan ini dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Tompo Balang, Aipda Rusli Sangkala, yang turun langsung mengawal penertiban di Pasar Terong. Dalam kegiatan tersebut, para pedagang kaki lima dihimbau untuk tidak berjualan di atas bahu jalan guna menghindari kemacetan dan menjaga kelancaran arus lalu lintas.

Aipda Rusli Sangkala menyampaikan bahwa kehadiran pihak kepolisian bertujuan untuk memastikan proses penertiban berjalan aman dan tertib tanpa kendala.

“Pendampingan ini dilakukan semata-mata untuk memperlancar kegiatan PD Pasar sehingga proses penertiban dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya.