Makassar – Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, SH., S.I.K., MH., bersama Ketua Bhayangkari Polrestabes Makassar, Ny. Emma Arya Perdana, mengikuti kegiatan Program Penguatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan. Acara ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Polda dan Polres se-Indonesia melalui Zoom Meeting yang terpusat di Akademi Kepolisian pada Senin (24/2/2025). Di Makassar, kegiatan berlangsung di Jl. Kampung Lette RW 04, Kelurahan Tanjung Merdeka, Kecamatan Tamalate.
Ketua Umum Bhayangkari, Ny. Juliati Listyo Sigit Prabowo, secara resmi meluncurkan Program P2L sebagai upaya mendukung ketahanan pangan dan program makan gizi gratis.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolrestabes Makassar bersama Ketua Bhayangkari Cabang Tabes Makassar turut melakukan penanaman berbagai tanaman hortikultura, seperti cabai, terong, kunyit, jahe, kacang panjang, dan pepaya. Penanaman ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam mendukung ketahanan pangan serta program makan gizi gratis di wilayah Kota Makassar.
“Hari ini kita ada launching penguatan program pekarangan Pangan Lestari dilaksanakan secara bersama serentak di seluruh Indonesia Polres Polda bersama-sama dengan Ibu Bhayangkari melakukan penanam tanaman yang bisa untuk menguatkan ketahanan panga. Ini sementara ini kita melakukan penanaman tanaman,” ujar Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana.
Kegiatan ini juga melibatkan personel Polrestabes Makassar dan pengurus Bhayangkari Cabang Tabes Makassar antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. Dengan adanya program P2L, diharapkan masyarakat dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari melalui pemanfaatan pekarangan rumah secara optimal.