Makassar, – Menjelang bulan suci Ramadan, aktivitas balap liar kerap meningkat di sejumlah titik di Kota Makassar. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Kapolsek Bontoala, Kompol Dr. Andi Aris Abu Bakar, SH., MH., mengerahkan personelnya ke beberapa lokasi yang sering dijadikan arena balapan liar.
Langkah pengamanan ini sudah mulai dilakukan pada Sabtu (1/3/2025) dini hari. Sejumlah personel ditempatkan di berbagai titik strategis, khususnya di Jalan Bandang, yang dikenal sebagai lokasi favorit bagi para pelaku balap liar.
“Sesuai hasil pemetaan, kami menempatkan personel di beberapa titik yang rawan digunakan untuk balap liar selama Ramadan. Salah satu fokus utama kami adalah di sepanjang Jalan Bandang,” ujar Kompol Andi Aris saat dikonfirmasi.
Selain menempatkan personel di titik-titik rawan, Kapolsek Bontoala juga memberikan imbauan kepada masyarakat, khususnya para remaja, untuk tidak terlibat dalam aksi balap liar.
“Balapan liar sangat berbahaya, tidak hanya bagi pelaku tetapi juga bagi pengguna jalan lainnya. Jika ingin balapan, ada tempat yang lebih aman dan sesuai, bukan di jalan umum,” tegasnya.